Kamis, 01 Maret 2018

Punya Skill SEO?

Punya Skill SEO?

modernweb.hu
modernweb.hu
Terkadang ada orang yang punya skill bagus tapi tidak kuat kalau harus menjalani bisnis. Karena bisnis memang butuh mental baja untuk dijalani.Kalau kamu punya skill yang mumpuni tentang SEO, ada baiknya kamu menjadi penyedia jasa optimasi website supaya menang di halaman 1. Tentu sistem yang bagus dalam sebuah jasa ada pembayaran recurring atau berulang.
Tentukan recurring setiap bulan untuk setiap keyword dan tentukan minimal kontrak. Sesuaikan dengan tingkat kesulitan kompetisi.
Misal untuk mengoptimasi satu keyword berat, kamu bisa patok harga 20 juta per bulan dengan kontrak minimal 1 tahun. Artinya dalam 1 tahun kamu akan terjamin dana 240 juta.
Dengan dana sebesar itu, tentu kamu bisa maksimalkan hire tenaga. Secara sistem kerja, menyesuaikan apa yang sudah jadi pengalaman kamu, tapi secara eksekusi kerja, kamu tidak perlu terlibat terlalu jauh, biarkan mereka yang mengerjakan semuanya.
Menarik kan?

Usaha Angkringan

www.infobdg.com
Angkringan merupakan tempat jualan makanan dengan sebuah gerobak dorong sebagai tempat jualannya. Tempat jualan yang asal katanya dari kata �angkring� ini menjajakan berbagai macam makanan dan minuman tradisional maupun minuman yang sudah umum di warung dan restoran. Biasanya angkringan berada diruas jalan yang ada daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur terkenal sebagai warung yang menyediakan makanan khas orang kampung dengan harga yang sangat merakyat.Gerobak angkringan biasanya ditutup dengan sebuah terpal plastik besar dan mampu memuat sekitar 8 orang pembeli sekaligus. Beroperasi sejak sore hingga larut malam, alat penerang malamnya pun masih menggunakan teflon (lampu minyak),ada juga yang memakai lampu biasa, tetapi lampu yang kuning biar suasananya seperti menggunakan lampu minyak .
Karena makanan yang dijual merupakan makanan tradisional dan makanan yang sudah umum dikalangan masyarakat, sehingga para peminatnya juga banyak lho. Tidak hanya masyarakat kalangan menengah kebawah yang menikmati makanan di angkringan, tetapi orang kalangan menengah keatas juga ada yang suka mampir kesini. Bukan karena mau ngirit, tetapi suasananya yang membuat kamu ingin terus mampir ke angkringan.
Makanan yang biasa disediakan adalah nasi kucing, aneka gorengan, sate usus ayam, sate telur puyuh, jeroan, aneka kerupuk dan lainnya. Untuk minumnya yang menjadi andalan adalah jahe hangat serta minuman umum pada lainnya seperti teh dan jeruk.
Untuk kamu yang mau berbisnis sambil mengikat tali silaturahmi, usaha angkringan menjadi hal yang pas. Karena angkringan sendiri biasa menjadi tempat menongkrong dan tempat saling bertukar informasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar